Minggu, 24 November 2013

Obat Pilek


Saat ini anda sedang menderita pilek?
Musim hujan memang membuat kita rentan terhadap penyakit ini.
Namun, hati - hati dalam mengkonsumsi obat pilek yang beredar dipasaran.

Menurut Prof.Dr.dr.Iwan Darmansjah Phenylpropanolamine yang terdapat pada obat pilek dapat meningkatkan resiko stroke hemoragi ( pendarahan otak ) hinggah 18 kali. 
Kasus ini lebih banyak ditemukan pada perempuan dibanding lelaki. Sayangnya, 90% obat pilek di Indonesia mengandung zat ini.

Di Amerika Serikat, zat ini sudah dilarang beredar sejak tahun 2000. Sementara di Indonesia dosisnya diturunkan. Namun, dosis rendah membuat efektivitas obat menurun sehinggah orang akan mengkonsumsi sampai beberapa tablet. Inilah yang berbahaya.

Minggu, 17 November 2013

Tips Berbelanja Cerdas


Kini semakin canggih tekhnologi men-display panganan sehinggah mampu mencuri hati pembeli. Sebagai konsumen, berhati - hatilah berbelanja. Jangan mudah tergiur memborong panganan, tahu - tahu isi kantung terkuras habis dan tubuh menjadi melar. Jadilah konsumen yang cerdas :

  • Setiap kali berbelanja, pastikan anda sudah makan dulu di rumah. Bila perut lapar, Anda pasti akan memburu kue, kripik maupun makanan.
  • Selalu bawa catatan belanjaan yang anda butuhkan. Tetaplah konsisten mendasarkan belanja sesuai daftar tersebut.
  • Jangan membeli kudapan berkalori tinggi untuk keluarga di rumah. Pasalnya, anda pun akan tergiur untuk menghabisi makanan tersebut dan rusaklah program diet anda.
  • Pilih makanan dan sayuran segar yang sudah melalui pemrosesan. Cara demikian telah membebaskan kalori yang tidak diinginkan.
  • Hati-hati dengan makanan berkalori tinggi. Meski makanan tersebut diiklankan sebagai panganan istimewa dan tidak mengemukkan, tetap memiliki kontribusi untuk menambah berat tubuh anda.

Olahraga Sesuai Bentuk Tubuh


Berolahraga teratur membuat aliran darah mengalir lancar sehinggah tubuh menjadi fit dan bersemangat.
Namun, menurut pakar kesehatan Jasmani, jenis olahraga yang pas pada setiap orang terhantung bentuk tubuh. Seperti apakah?

Pakar kesehatan jasmani mengelompokkan tiga bentuk tubuh manusia : tie endomorf (tubuh gemuk, lebar di bagian paha, tidak berotot), tipe mesomorf (bertulang besar, berotot, bahu lebar, pinggang sempit), dan tipe ektomorf (tubuh tinggi, leher ramping, dan panjang, pergelang kaki dan tangan kecil dan sulit mengembangkan otot-otot kuat).
Dari hasil penelitian, didapatkan temuan:
  • Tipe endomorf disarankan untuk olahraga ringan yang tidak menyebabkan tegangan tinggi pada kerangka tubuh. Contohnya, bersepeda, berjalan, atau berenang.
  • Tipe mesomorf berolahraga yang memerlukan keseibangan, kekuatan, dan ketangkaran. Misalnya berjalan, lari jarak pendek (bukan maraton), silat/ karate, tenis atau berselancar.
  • Tipe ektomorf ocok dengan olahraga jogging, lompat tali, bola basket, tenis dan olahraga dengan raket atau ski

Minggu, 10 November 2013

Membuka Usaha Biro Jasa Tiket Perjalanan


Bagi anda yang ingin keuangan keluarga anda terpenuhi tanpa menunggu gaji anda atau suami anda yang pas-passan sambil mengisi waktu, anda bisa membuka usaha. Salah satu contohnya usaha biro jasa tiket perjalanan.Akan tetapi anda tidak memiliki gambaran tentang usaha ini, baik strategi yang harus dilakukan maupun modal yang dibutuhkan. berikut penjelasannya.

Bisnis penjualan tiket transportasi memang dapat dilakukan di rumah. Bila anda mendirikan agen perjalanan, dibutuhkan modal sangat bervariasi, tergantung fasilitas yang akan digunakan. Bila menggunakan komputer yang on-line dengan pusat armada penerbangan untuk mengetahui ketersediaan tempat duduk secara langsung, tentu dibutuhkan modal yang relatif besar. Hal itu berbeda bila dibandingkan hanya menerima pemesanan saja, kemudian baru menghubungi pusat armada penerbangan melalui telepon.

Bila hanya menerima pesanan saja, anda dapat melakukan usaha ini secara peroranga. Caranya, anda dapat bekerjasama dengan agen perjalanan yang telah ada. Anda akan mendapatkan marketing fee sejumlah persentase yang telah ditentukan setiap mendapat pembeli tiket. Bila anda memilih cara ini, modal kerja yang dibutuhkan relatif sangat rendah, yaitu alat komunikasi berupa telepon seluler yang harus selalu berada dalam kondisi aktif.

Yang dibutuhkan dalam menjalankan usaha ini adalah harus menjalin hubungan yang luas dengan calon pelanggan potensial, seperti pihak yang mengurus tiket perjalanan para pegawai di suatu perusahaan. Bila anda sudah dipecaya, setiap memerlukan tiket, pasti anda yang dihubungi. Dan perusahaan relatif sering memerlukan tiket dibanding perorangan. Kendati demikian, anda tetap harus mencari pelanggan perorangan.

Untuk memperluas jaringan dan menjaga hubungan baik dengan mereka, anda harus memiliki modal kerja agar dapat membeli tiket terlebih dahulu, baru kemudian menagih pada perusahaan. Kadang perusahaan menginginkan pembayaran tiket dapat diundur antara 1-2 minggu setelah tiket diterima. Untuk itu anda harus rela modal anda tertanam selama waktu tersebut.

Mulailah mempelajari usaha ini dan menjalin jaringan kerja dengan berbagai pihak yang diperluakan untuk meningkatkan keberhasilan dari usaha yang akan anda jalankan. selamat membuka usaha.


Minggu, 03 November 2013

Rmbut Mudah Patah


Anda yang sejak kecil suka memanjangkan rambut atau anda berkeinginan memiliki rambut panjang, namun anda takut jika rambut anda mudah patah dan kusam.
Ada berbagai faktor apabila rambut udah patah dan kusam, salah satunya adaah terlalu sering memakai produk yang mengandung bahan kimia, bisa menimbulkan berbagai permasalahan pada rambut.
Misalnya ketombe, rambut mudah patah dan bercabang.

Untuk mengatasi masalah anda, perlu perawatan intensif. Ada beberapa tahapan dalam perawatan rambut.
Antara lain: 
  1. Lakukan creambath, berguna merangsang pertumbuhan rambut.
  2. Saat keramas juga lakukan pemijitan ringan agar cukup berbusa sehinggah kotoran yang melekat pada rambut dan kulit kepala dapat terangkat. Bilas dengan air bersih.
  3. Gunakan pelembut rambut agar bercahaya dan mudah disisir.
  4. Gunakan penyubur rambut untuk merangsang pertumbuhan rambut.

Jumat, 01 November 2013

Mencegah Kulit Kaki Kering


Bagi anda yang memiliki kaki yang di tumbuhi banyak bulu, kemudian anda mencukurnya,
akan tetapi anda tidak rajin mencukurnya sehinggah mengakibatkan cara itu memiliki efek samping 
kulit kaki jadi kering. Bagaimana mengatasinya?

Banyak wanita beranggapan bulu yang tumbuh di kaki membuat kaki terlihat kurang indah.
Karena itu, mereka berusaha membersihkannya, misalnya dengan cara mencukur.
Jika setelah dicukur ternyata kulit menjadi kering, maka anda harus melakukan perawatan.

Perawatan kulit kaki sebetulnya sama saja dengan perawatan kulit. Beberapa langkah yang perlu diperhatikan, setelah mandi lakkan pemijatan di kaki menggunakan minyak cendana.
Minyak ini berfungsi menyegarkan dan memperlancar peredaran darah. Lakukan secara rutin
tiap sehabis mandi. Kemudian seminggu sekali oleskan foot scrub gel diseluruh kaki dengan gerakan memutar secara perlahan.
Perawatan ini berfungsi mengangkat sel - sel kulit mati, sehinggah kulit menjadi bersih.
Setelah itu basuh dan oleskan pelembap khusus kaki. Mudah - mudahan kulit kaki anda halus.